AC sangat penting untuk ruang power tetapi jika terlalu dingin juga tidak bagus karena ruangan menjadi lembab, begini kasusnya di sebuah ruangan terdapat 3 unit AC yang menyala terus menerus (ya kadang mati waktu suhu tercapai) menurut pendapat teman saya perlu dilakukan rolling agar lebih hemat energi, saya sangat setuju dengan rolling AC tetapi tidak setuju dengan metodenya yang setiap pagi mematikan satu AC bergantian dan menyalakan dua lainnya dengan remot,mengapa tidak dibuat rangkaian pengendali?
Kasus ini mungkin agak ribet ya, biasanya kalau rolling AC cuma 2 unit ini 3 unit rolling 2 ON 1 OFF dengan waktu yang dapat kita tentukan sendiri.saya menggunakan simulator Zeliosoft2 dan mencoba membuat kontrol yang saya harapkan berikut penampakannya:
di gambar di atas yang saya perlukan untuk membuat rangkaian ini adalah 3 buah timer dan 3 buah kontaktor atau relay dan 2 tombol untuk ON atau OFF.
Diagram Power saya buat begini :
- Jika Q1 pada gambar ON maka AC 1 dan 2 ON, AC 3 OFF
- Jika Q2 pada gambar ON maka AC 2 dan 3 ON, AC 1 OFF
- Jika Q3 pada gambar ON maka AC 3 dan 1 ON, AC 2 OFF
Untuk cara kerjanya begini :
I2 sebagai tombol ON ditekan sehingga Q1 ON dan memberi input ke TT1 sehingga TT1 menghitung waktu untuk menghidupkan TT2 dan mematikan Q1 karena mendapat inputan NC TT1, jika kontak NO TT1 closed maka Q2 akan ON dan TT2 akan menghitung waktu untuk mematikan Q2 lewat kontak NC, Menghidupkan Q3 dan TT3 lewat kontak NO TT2, selanjutnya TT3 akan menghitung waktu untuk reset dan rangkain berjalan mulai dari awal lagi tanpa harus menekan tombol I2. (kontak pengunci 13-14 digunakan dalam rangkain ini)
jika kurang jelas penjelasan saya bisa langsung disimulasikan lewat Zeliosoft2
Rangkaian mungkin masih butuh perbaikan, kami menerima saran teman-teman semua dengan menulis komentar dibawah.
semoga bermanfaat.
bagaimana cara membuat ac rolling 4 otomatis gan
ReplyDelete